Untuk memperingati ulang tahunnya, Bentara Budaya Yogyakarta akan menyelenggarakan Pasar Yakopan mulai tanggal 26-30 September 2018. Pasar Yakopan diambil dari nama Jakob Oetama. Bentara Budaya Yogyakarta yang diresmikan oleh Jakob Oetama pada tanggal 26 September 1982 kini genap berusia 36 tahun. Suatu usia dan perjalanan yang cukup panjang bagi sebuah lembaga seni dan budaya. Pasang surut gelombang telah dilalui oleh Bentara Budaya dan kini terbukti melalui berbagai keterbatasan dan kesederhanaan Bentara Budaya tetap konsisten dan punya daya tahan untuk terus eksis sebagai lembaga seni budaya.
via tribunnews.com
Budaya Yogyakarta yang akrab dengan seni tradisional maka Pasar Yakopan disediakan bagi para seniman dan perajin untuk menampilkan karya-karya seni budaya yang sudah jarang kita temui sehari-hari. Seperti topeng, wayang karton, dolanan anak, keris, batik, lukis wajah, karikatur.
via Pojok Jogja
Pasar Yakopan akan digelar di dalam ruangan dan di halaman Bentara Budaya Yogyakarta. Buka mulai tanggal 26 – 30 September 2018 pukul 09.00-21.00 WIB. Setiap hari pengunjung bisa melihat dan membeli berbagai barang yang saat ini bisa jadi hanya menjadi klangenan saja ataupun karya rupa dan craft handmade. Peserta Pasar Yakopan antara lain : Pramono Pinunggul, Subandi Giyanto, Komunitas Radio Padmaditya, Well, Supri, Yuli Rukmini, FMI (Folk Mataraman Institute), Taring Padi dan Survive Garage, Miracle Artshop, Hezti Tenun Troso, Koperasi Tenun Stagen Sejati Desa, Lurik Kurnia, Setiap malam juga akan ada pertunjukan musik, di antaranya tembang kenangan, musik puisi, dan keroncong.

via assets.kompasiana.com
Pasar dibuka secara resmi, Rabu, 26 September 2018 | Pukul 19.30 WIB
Pasar berlangsung: 26 – 30 September 2018 | Jam buka 13.00 – 21.00 WIB
Adapun agenda acaranya sebagai berikut:
27 September 2018
14.00 – 17.00 : Workshop tie dye dengan pewarna alam
Biaya: Rp 200.000 (sudah termasuk alat, bahan dan snack)
17.00 – 19.00 Musik Tembang Kenangan
19,00 – 21.00 Musik Koesplusan
28 September 2018
14.00 – 17.00 : Watercolor untuk remaja
Biaya: 140rb (sudah termasuk alat, bahan, dan snack)
17.00 – 19.00 : Musik Tembang Kenangan
19.00 – 21.00 : Musik Akustik
29 September 2018
14.00 – 17.00 : Ecopainting
Biaya: Rp 250.000 (sudah termasuk alat, bahan, dan snack)
17.00 – 19.00 : Musik Tembang Kenangan
19.00 – 21.00 : Musik Puisi
30 September 2018
10.00 – 12.00 : Membuat komik untuk anak
Biaya: Rp 50.000,00 (sudah termasuk alat dan bahan)
14.00-16.00 : Membuat clay untuk ibu dan anak
Biaya: Rp 50.000,00 (sudah termasuk alat, dan bahan)
17.00 – 19.00 Tembang Kenangan
19.00 – 21.00 : Musik Keroncong
Mau Liburan Murah? Pastikan Hubungi Kami!
Tour Murah Panduan Wisata. Telp: +62.85.101.171.131. Pin BB: 5BF4C2B4